Jayapura, admediapapua.com- Pemerintah Kota Jayapura melalui Dinas Pendidikan dan Kementerian Agama Kota Jayapura Gelar Kegiatan Penguatan Moderasi Beragama bagi Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kota Jayapura , yang bertampat di Aula Sian Soor Kantor Walikota Jayapura pada Kamis, (06/06/2024).
Kegiatan tersebut dihadiri, Staf ahli Bidang SDM dan Kemasyarakatan Sem Stenly Merauje, Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Jayapura, Ketua Komisi A DPRD Kota Jayapura, Dinas Pendidikan, Kepala Kementerian Agama (Kemenag) dan Bunda PAUD Kota Jayapura.
Stenly Merauje mengatakan pondasi pendidikan diberikan kepada anak itu sangat penting guna menambah wawasan anak untuk mengatahui pentingnya hidup beragama dan saling menghargai satu sama lain.
“Moderasi beragama di lembaga Pendidikan sangat penting, oleh karena itu guru memiliki peran penting untuk memberikan pemahaman tentang hidup rukun agar peserta didik dapat menghargai perbedaan,” ucap Stenly Merauje.
Lanjut Stenly, anak di usia dini harus ditanamkan nilai-nilai Agama secara moderat dan pengatahuan bahwa Negara kita memiliki semboyan Pancasila yang berarti banyak perbedaan namun tetap satu.
“Anak-anak harus mengatahui bahwa asas Negara kita Pancasila dijunjung tinggi dengan semboyan bhinneka tunggal Ika, bangsa kita teguh berdiri sampai saat ini walau ditengah perbedaan Suku, Agama dan Ras. jelas Stenly.
Plt Kepala Dinas Pendidikan Kota Jayapura Abdul Majid menambahkan, pola pengajaran kepada anak usia dini pun berbeda tidak serta merta dalam bentuk tulisan namun dilandasi dulu dengan mengenal beragam gambar terkait keagamaan yang ada di Indonesia.
“Pembelajaran berupa outdor, mengunjungi tempat-tempat Ibadah, kemudian mengenalkan orang beribadah, kostumnya, itu adalah bagian dari cara menghormati, menghargai keberagaman masyarakat Indonesia di Kota Jayapura,” Ungkap Abdul Majid. [red]