Nabire, admediapapua.com – PT Pusaka Dewa Kresna, perusahaan konstruksi terkemuka yang berbasis di Kabupaten Nabire, merayakan ulang tahun yang ke-20 pada hari ini. Dalam acara perayaan yang dihadiri oleh berbagai pihak, Wakil Bupati Burhanuddin Pawenari memberikan sambutan hangat dan apresiasi atas kontribusi perusahaan dalam pembangunan daerah.
Dalam sambutannya, Burhanuddin Pawenari menyampaikan, “Atas nama pemerintah Kabupaten Nabire dan seluruh masyarakat, saya menyampaikan selamat ulang tahun yang ke-20 kepada segenap jajaran PT Pusaka Dewa Kresna. Dua dekade adalah perjalanan panjang yang tentu penuh tantangan, perjuangan, dan pengorbanan, namun juga dua dekade yang telah membuktikan komitmen dan dedikasi perusahaan ini dalam turut berperan membangun perekonomian dan menciptakan lapangan kerja di Nabire tercinta.” kata Wakil Bupati.
Wakil Bupati menekankan pentingnya keberadaan sektor usaha seperti PT Pusaka Dewa Kresna dalam mendukung pembangunan daerah. “Perusahaan ini bukan hanya bagian dari dunia usaha, tapi juga menjadi mitra strategis pemerintah daerah dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pembangunan berkelanjutan,” ujarnya.
Burhanuddin juga mengapresiasi kontribusi nyata yang telah diberikan oleh PT Pusaka Dewa Kresna, baik melalui kegiatan ekonomi, sosial, maupun dukungan terhadap program-program pemerintah daerah. Ia berharap sinergi yang telah terjalin dapat terus ditingkatkan demi kemajuan bersama.
Di akhir sambutannya, Wakil Bupati mengajak seluruh jajaran manajemen dan karyawan untuk terus menjaga integritas, meningkatkan profesionalisme, serta mengedepankan tanggung jawab sosial dalam setiap langkah perusahaan ke depan.
“Mari kita jadikan momentum ulang tahun ini sebagai titik tolah untuk terus tumbuh dan berkembang lebih baik lagi,” tutupnya.
Acara perayaan ini diharapkan dapat menjadi momen refleksi dan motivasi bagi PT Pusaka Dewa Kresna untuk terus berkontribusi dalam pembangunan Kabupaten Nabire dan memberikan manfaat bagi masyarakat setempat. Selamat ulang tahun yang ke-20, PT Pusaka Dewa Kresna! Semoga perusahaan ini semakin memberikan manfaat bagi masyarakat dan daerah di Kabupaten Nabire.[red]