Nabire, admediapapua.com – Kapolda Papua Tengah Alfred Papare S. I. K Bersama Pejabat Utama Polda Papua Tengah dan Insan Pers Kabupaten Nabire Menggelar Buka Puasa Bersama yang digelar di Mako Polda Papua Tengah, Kamis (13/03/2025).
Buka puasa ini dilakukan secara serentak oleh seluruh Kepolisian di Indonesia. Turut hadir dalam kegiatan buka puasa bersama ini para Pejabat utama Polda Papua Tengah, Irwasda Polda Papua Tengah Kombes Pol Gatot Suprasetya, Karo Ops Polda Papua Tengah Kombes Pol. Raymond Marcellino Masengi, Ditreskrimsus Polda Papua Tengah Kombes Pol Hesman Sotarduga Napitupulu , Dir Reskrimum Polda Papua Tengah Kombes Pol. Adi Tri Widiyanto.
Kegiatan Ini diinisiasi langsung oleh Kadiv Humas Polri sebagai wujud sinergi Polri dan Media guna menjaga keamanan bersama. Seluruh jajaran Polda dan Polres di berbagai daerah ikut menyemarakkan buka puasa yang berlangsung penuh kekeluargaan.
Dalam sambutannya Kapolda Papua Tengah Brigjen Pol. Alfred Papare, S.I.K menegaskan, Pentingnya momen Ini untuk memperkuat ikatan antara Polri, Insan Pers serta masyarakat. ” Buka puasa bersama ini diinisiasi oleh Pak Kadiv Humas Polri sebagai wadah kita mendekatkan diri,” Kata Kapolda.
Kapolda Menambahkan, Melalui momentum ramadhan, Polri terus hadir menebar kebaikan, menjaga keamanan, dan melayani masyarakat.
” Momentum Buka Puasa bersama Ini bukan sekadar ritual tahunan, tetapi perwujudan tekad bersama guna menciptakan harmoni sejati,”tutupnya.[red]