Jayapura,admediapapua.com – Kepala Kepolisian Daerah Papua Irjen Pol Mathius D. Fakhiri, S.I.K menggelar makan siang bersama para siswa yang mengikuti Pendidikan dan Pembentukan Bintara (Diktukba) Polri T.A 2023 bertempat di ruang makan SPN Jayapura Polda Papua, Rabu (24/05).
Saat makan siang tersebut, Kapolda didampingi Wakapolda Papua Brigjen Pol. Ramdani Hidayat, S.H., Ka SPN Polda Papua Kombes Pol. Marison Tober Hamonangan Sirait, S.I.K, para PJU Polda Papua, dan diikuti sebanyak 311 siswa Diktuba Polri dengan nama resimen Awugho Kyam Deegoona yang artinya Prajurit Yang Gagah Berani.
Dalam kesempatannya, Kapolda Papua mengatakan Proses pendidikan di semua Lemdik sudah mulai berubah yakni mengutamakan untuk mencetak Sumber Daya Manusia yang unggul untuk menjadi Polisi yang melayani dan Polisi sebagai mitra, teman, kaka juga sahabat bagi masyarakat
“Saya mengapresiasi kepada semua gadik dan instruktur yang mulai saya menjabat sebagai Dansat Brimob Polda Papua sampai dengan sekarang menjadi Kapolda Papua proses pendidikan di SPN Jayapura terus ditingkatkan,” ucap Kapolda Papua.
Lanjut, Kapolda juga meminta kepada SPN Polda Papua untuk terus mencetak SDM Polda Papua menuju SDM siap pakai di kewilayahan. Semua ilmu yang ada di Kepolisian baik teori maupun praktek agar diberikan tanpa kecuali karena melalui pendidikan ini nanti bisa hadapi tantangan di lapangan.
“Kita harus sadar bahwa apa yang mereka hadapi akan lebih rumit daripada masa masa kita dulu,” ucap Kapolda Papua.
Diakhir kata, Irjen Fakhiri berpesan kepada Siswa Diktuba agar mentalitas tidak boleh kembali ke belakang.
“Selaku orang tua, saya mau kalian tunjukan performance yang baik dan jadi contoh teman temanmu, kebanggaan keluarga dan Institusi Polri,” pungkas Irjen Fakhiri.[red]