Jayapura, admediapapua.com – Kapolsek Kesatuan Pelaksanaan Pengamanan Pelabuhan (KP3)Internasional Sentani, Iptu Wajedi, S.H., M.Si., menyampaikan, terhitung tanggal 1 Ferbuari 2025 akses untuk jalur motor di area Bandara Internasionala Sentani bakal dibuka melalui gerbang depan Bandara.
Wajedi menyampaikan, kendaraan bermotor yang ingin ke bandara dapat melewati lajur kiri yang telah di siapkan sehingga para pengendara bisa langsung menuju tempat parkir melalui gerbang depan.
“ Terhitung tanggal 1 ferbruari akses untuk parkir motor atau jalur motor sudah terbuka, melewati jalur kiri hingga ke area parkiranmotor,”ujar Wajedi.
Sebelumnya akses untuk parkiran motor melewati jalur belakang namun sekarang telah diberikan jalur khusus bagi kendaraaan bermotor melalui gerbang utama bandara.
Dengan nantinya pemberlakukan jalur tersebut, Kapolsek bandara berharap pengunjung bandara dapat memarkirkan kendaraan sesuai dengan yang telah di atur serta senantiasa teliti dan waspada akan kerawanan pencurian kendaraan bermotor di area bandara.
“Akses sudah terbuka, terhitung tanggal 1 ferbuari,” tutup Kapolsek.[red]